Selasa, 23 September 2014

arti sahabat dalam kehidupan sehari-hari

Kata-kata sahabat  menurut saya  lebih kepertemana yang sangat dekat yang dimana kita dapat menceritakan masalah kita bahkan rahasia pribadi kita dan dapat menjada rahasia temannya sendiri. Selain itu sahabat juga dapat membawa dampak positif  terhadap hidup dan menjalankan keinginan yang diharapkan. Apabila kita memiliki seseorang sahabat yang dapat membawa dampak secara positif. Hidup akan lebih baik sehinggga jasmani dan batin akan mudah terbentuk secara positif. Selain itu sahabat sejati tidak memandang dari perbedaan keyakinan, budaya, dan warna kulit. Dalam pengertiannya secara umum sahabat dapat diartikan sebagai teman dekat. Sedangkan teman sejati adalah teman dekat yang setia menemani dalam keadaan suka dan duka, menerima kekurangan dan kelebihan yang kita miliki. Saling memberi dukungan yang dilakukan, selagi perbuatan yang dilakukan tidak merugikan orang lain maupun diri sendiri atau tidak memberi efek negative melainkan memberikan efek yang positif untuk diri sendiri maupun orang-orang disekeliling kita. Dan akan memberi respon yang baik untuk persahabatan itu sendiri. Selain itu seorang sahabat akan menolong kita dengan suka rela, dan saat kita berbuat tidak membawa kemajuan batin yakni berbuat kesalahan maka sahabat itu akan memberitahu letak kesalahan kita demikian sebaliknya. Saat kita berselisih paham dengan sahabat kita maka dia lekas mencari jalan keluarnya. Pengalaman yang banyak saat dijalani bersama akan membuat semakin eratnya persahabatan dan saling memahaminya. Jadi pahamilah arti persahabatan dalam hati kita masing- masing, sebab hidup tanpa adanya sahabat maka kurang lengkaplah hidup kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar