Selasa, 16 September 2014

teman terbaik

Kita sebagai  seorang manusia tidak akan pernah lepas dari sosok sahabat atau teman dalam kehidupan sehari- hari. Bahkan sejak manusia lahir sudah memiliki sahabat, dimana sahabat selalu menemani kita sepanjang hari tanpa mengenal lelah. Selain itu juga menjadi pembimbing atau guru untuk kita, selalu memberikan motivasi yang positif dalam diri dan tidak pernah lengah untuk merawat kita dengan penuh kesabaran dan kasih sayang. Kita dapat bercerita tentang berbagai masalah yang kita hadapi serta memberikan nasehat yang baik untuk memecahkan masalah yang kita hadapi. Sahabat baik akan mendukung semua perbuatan baik yang akan kita lakukan, dan melarang atau memberikan saran saat kita akan melakukan perbuatan salah. Bahkan seorang sahabat tidak ragu- ragu memberi teguran ketika kita melakukan perbuatan buruk. Sahabat selalu ada saat kita senang dan susah, menjaga harta kita saat kita lengah, merasa bahagia saat kita bahagia dan merasakan sedih saat kita menderita. Bukan menjerumuskan kita keperbuatan yang tidak baik dan meninggalkan kita saat tertimpa masalah. Ataupun mengambil harta kita saat kita lengah dan tidak waspada, berbahagia saat kita menderita atau susah dan merasa susah saat kita bahagia. Sahabat seperti itu adalah sahabat yang baik dan bermutu untuk diri kita dan perlu dijaga seumur hidup kita yakni seperti ayah, ibu, saudara maupun teman- teman. Maka dari itu kita  sebagai manusia yang memerlukan atau membutuhkan sosok sahabat terbaik dalam diri kita untuk seumur hidup hendaklah banyaklah berbuat baik dan jadilah sahabat terbaik untuk diri kita sendiri maupun orang lain. Selalu waspada dengan sahabat- sahabat palsu yang berada dilingkungan kita, dan banyak belajar untuk memilih sahabat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar